Minggu, 08 Februari 2009

Kegiatan Pengembangan Diri SMP N 22 Bandar lampung


Dengan adanya Kegiatan Pengembangan Diri ini, diharapkan para siswa dapat menyalurkan minat, bakat, dan hobinya. Disamping itu kegiatan ini juga dilakukan untuk membentuk mental spiritual dan tata kerama siswa. Untuk mendukung kegiatan-kegiatan tersebut, pihak sekolah tidak hanya menyediakan sarana dan prasarana seperti tempat dan peralatan pendukung, tetapi juga guru pendamping dan pembimbing untuk membantu menjaga dan membimbing siswa dalam mengikuti Kegiatan Pengembangan Diri ini. Kegiatan-kegiatan tersebut meliputi :


1. Kegiatan Rutin (upacara bendera, sholat berjamaah, dan membaca Al-Qur’an 20 menit sebelum pelajaran pertama dimulai.

2. Kegiatan Spontan senam, berjabat tangan, memberikan ucapan salam, berdo’a sebelum dan sesudah KBM, membuang sampah pada tem patnya, datang dan pulang tepat waktu, melaksanakan piket kelas dengan baik ( menyelesaikan persoalan mengutamakan musyawarah dengan benar dan adil, tertib pada setiap kegiatan, memberikan sumbangan suka rela untuk kegiatan sosial dan musibah).

3 Kegiatan Terprogram: ( Rohis, Pramuka, KIR, Seni Tari, kelas model dan Sastra Inggris, LCT dan Olimpiade MIPA, Karate, Sepak Bolla, Bola Volly, Basket ball, Vocasional/Pengembangan ketrampilan pengerjaan logam, bangunan atau kerja kayu dan kerumah tanggaan ).

4 Kegiatan Keteladanan : Tindakan kedisiplinan , kepedulian terhadap pelaksanaan 7 K bagi seluruh warga sekolah.

Kurikulum SMP N 22 Bandar Lampung


MUATAN KURIKULUM


Mata Pelajaran Wajib :
1. Pendidikan Agama
2. Pendidikan Kewarganegaraan
3. Bahasa Indonesia
4. Bahasa Inggris
5. Matematika
6. Ilmu Pengetahuan Alam
7. Ilmu Pengetahuan Sosial
8. Seni Budaya
9. Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan
10. Keterampilan/Teknologi Informasi dan Komunikasi

Muatan Lokal :
1. Bahasa Lampung
2. Ket. Bangunan
3. Ket. Kerumahtanggaan
4. Ket. Pengerjaan Logam

Tujuan SMP N 22 Bandar Lampung


- Menjalin kerja sama yang baik antarwarga sekolah dengan warga masyarakat
- Memiliki KTSP sesuai dengan standar isi, standar kelulusan dan standar BSNP.
- Seluruh guru memiliki perangkat pembelajaran lengkap
- Meningkatkan mutu kelulusan dengan kenaikan rata-rata 0,05 setiap tahun
- Mewujudkan lingkungan sekolah yang asri
- Meningkatkan kualitas mutu pelayanan UKS
- Memiliki tenaga kependidikan dan pengajaran S1 minimal 90 %
- Memberi kesempatan kepada guru dan tenaga kependidikan untuk mengikuti MGMP, pelatihan, seminar, dan kegiatan lain yang menunjang profesionalitasnya.
- Menciptakan suasana sekolah yang religius
- Mengefektifkan dan mengefisienkan kegiatan MGMP sekolah
- Memiliki peta dan globe sesuai dengan jumlah kelas pada tahun 2009.

Visi & Misi SMP N 22 Bandar Lampung



Visi :
Mewujudkan sekolah yang berprestasi, berketerampilan,berkualitas, berlandaskan iman dan taqwa.

Misi :

1. Mewujudkan lingkungan sekolah yang kondusif.
2. Melaksanakan KTSP dengan efektif dan efisien.
3. Melaksanakan pembelajaran dan bimbingan secara efektif dan efisien.
4. Melaksanakan dan mengembangkan pendidikan keterampilan dan kesehatan .
5. Meningkatkan kualitas tenaga kependidikan dan pengajaran .
6. Melaksanakan dan meningkatkan kualitas kegiatan keagamaan dan kebudayaan .
7. Membentuk team work sekolah yang berkualitas .
8. Mengikuti berbagai perlombaan dalam segala jenjang (tingkatan) .
9. Meningkatkan kesejahteraan warga sekolah .
10. Mewujudkan sarana dan prasarana penunjang kegiatan pembelajaran dan ekstrakurikuler .

Profil SMP N 22 Bandar Lampung


Nama Sekolah : SMP Negeri 22 Bandar Lampung
Alamat : Jl. H. Zainal Abidin PA No. 109
Kelurahan/Kecamatan/Kota : Gedung Meneng/Rajabasa / Bandar Lampung
No. Telp / HP : ( 0721) 703510
1. NSS / NSM / NDS : 201126010059
2. Jenjang Akreditasi : B
3. Tahun didirikan : 1984
4. Tahun Beroperasi : 1984 / 1985
5. Kepemilikan Tanah : Pemerintah
a. Status tanah : SHM
b. Luas tanah : 4.379 m2
6. Status Bangunan milik : Pemerintah
7. Luas seluruh Bangunan : 2813 m2